Kampung Dongeng Ciputat

Dongeng merupakan suatu kisah yang sedianya diangkat dari pemikiran fiktif dan kisah nyata. Dan bagi anak-anak, dongeng bisa disebut sebagai nutrisi kalbu. Di Kecamatan Ciputat, Tangerang Selatan, ada sebuah kampung dongeng yang didirikan oleh pria bernama Kak Awam, lulusan Universitas Ahmad Dahlan. Tepatnya berada di Jl. Musyawarah RT.04/01, No. 99, Kampung Sawah, Ciputat, Tangerang Selatan, Banten. (more…)

Marcopolo Adventure Serpong

Water park yang menawarkan aneka wahana permainan air saat ini sangat mudah dijumpai di berbagai kota Indonesia. Tetapi taman permainan air yang ada di atas gedung mungkin hanya Tangerang Selatan yang memilikinya. Ya, di salah satu wilayah tingkat dua Propinsi Banten itu terdapat water park bernama Marcopolo Adventure Serpong. (more…)

Taman Kota 1 BSD

Pengembang BSD membangun 2 buah taman kota. Taman Kota 1 terletak di depan sekolah Al Azhar (dekat Giri Loka 3), sedangkan Taman Kota 2 terletak di Taman Tekno. Lokasi Taman Kota 1 mudah dicapai, dari Jalan Raya Serpong ambil arah ke BSD, lalu di depan BSD Junction ambil jalur kiri yaitu jalan yang menuju tol Bintaro / Pondok Indah. Lokasinya berada di sebelah kanan jalan. Ada papan petunjuk di depan kawasan Taman Kota 1. (more…)

Kampung Kelapa Balaraja

Buat TNGers yang hobby mancing boleh dicoba tempat yang satu ini. Kampung Kelapa Balaraja di Kabupaten Tangerang. Kalau dari Tangerang ambil tol arah Tangerang – Merak keluar di pintu tol Cikupa, lurus terus kanan jalan ada perumahan Talaga Bestari. Nah, tempat pemancingan ini berada di sebelah perumahan Talaga Bestari, Balaraja. Kampung Kelapa Balaraja menyediakan lahan parkir cukup luas kalau TNGers ingin datang dengan kendaraan roda empat. (more…)