Untuk yang pertama kalinya Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Multimedia Nusantara (2014 – 2015) dengan bangga mempersembahkan sebuah acara yang dinamakan “ULTIMA FESTIVAL 2015”. Acara ini akan mengusung tema “THE JOURNEY”, dengan tagline “Unite. Celebrate. Share it.” Maksud dari tema tersebut yaitu ULTIMA FESTIVAL 2015 yang merupakan acara pertama yang menjadi awal, dan diharapkan dapat menjadi acara rutin tahunan. Sedangkan kata journey itu sendiri memiliki makna perjalanan, yang ada kaitannya dengan transportasi, juga penjaga palang rel kereta api.

ULTIMA FESTIVAL terdiri dari tiga rangkaian acara yang akan berlangsung selama dua minggu. Rangkian acara pertama adalah “ULYMPIC”, yaitu sebuah acara dengan konsep olimpiade olahraga yang melibatkan ketujuh himpunan dari setiap program studi sebagai pesertanya. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 28 September 2015 – 15 Oktober 2015 pukul 17.00 – selesai. Sedangkan untuk tempatnya akan diselenggarakan di Lapangan dan Lobby Universitas Multimedia Nusantara.

Rangkaian acara selanjutnya adalah “ARTURE”, yaitu pentas seni yang melibatkan UKM seni dan budaya. Acara ini juga sebagai malam penutup dari olimpiade olahraga yang berlangsung sebelumnya. Untuk menonton pentas seni tersebut akan dikenakan biaya, yang nantinya akan diserahkan kepada U-CARE untuk disumbangkan. Acara ini akan berlangsung pada tanggal 16 Oktober 2015 pukul 17.00 – selesai di Universitas Multimedia Nusantara, Jalan Boulevard, Gading Serpong, Scientia Garden, Kabupaten Tangerang, Banten.

Kemudian rangkaian acara terakhir adalah “U-CARE” yang merupakan acara puncak dimana akan dilakukan kegiatan sosial dan pengabdian kepada masyarakat. Tahun ini, pengabdian tersebut akan ditujukan kepada penjaga palang rel kereta api se-Jabodetabek dengan tema “100 bingkisan untuk para penjaga lorong kereta api di daerah Tangerang dan sekitarnya”. Alasan memilih penjaga palang rel kereta api adalah karena profesi tersebut sebenarnya sangat penting, dan menyangkut keselamatan banyak orang baik penumpang kereta yang lewat maupun orang-orang yang tinggal atau sering berlalu lalang di sekitar palang rel kereta api. Acara ini akan berlangsung pada tanggal ini 24 & 25 Oktober 2015 pukul 08.00 – selesai dan bertempat di Universitas Multimedia Nusantara.

Lokasi Palang Rel Kereta Api dan KRL (commuter line) daerah JABODETABEK (Tersebar di 140 titik yang termasuk dalam Daerah Operasi (DAOP) 1, yang melintasi stasiun-stasiun di wilayah DKI Jakarta, Banten, Bogor, Depok, Sukabumi, dan Karawang di Jawa Barat. Tiap titik terdiri dari 6 penjaga palang rel kereta api).

Cukup menarik dan penuh manfaat kan TNGers acara ini? TNGers bisa segera menghubungi 08567033009 (Silsa Dea) dan 087878732006 (Meutia Ersa Anindita) untuk informasi selengkapnya. Jadi tunggu apa lagi TNGers? Mari bergabung dan sukseskanlah acara perdana ini demi terciptanya kegiatan positif bagi para pemuda bangsa!

Twitter: @AboutTNG
Instagram: @AboutTNG
LINE: @AboutTNG
Website: www.abouttng.com
Email: abouttng@gmail.com

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).