TNGers, pasti sudah tidak asing lagi dengan istilah titik nol. Titik nol biasanya dijadikan sebuah sentral yang dijadikan pusat kota. Banyak titik nol yang sudah banyak dikenal misalnya titik nol Yogyakarta yang terletak di lintasan antara alun-alun utara. Nah, sekarang TNGers tahu gak dimana titik nol Tangerang?
Jawabannya, titik nol Tangerang berada di kawasan Pasar Lama, Kota Tangerang yaitu Tugu Jam Argo Pantes. Tugu ini dibangun perusahaan tekstil Argo Pantes pada 1970-an. Pada masa kejayaannya, karyawan Argo Pantes yang berseragam putih-hijau sering menunggu bus jemputan di depan Tugu Jam.
Tugu ini ditopang empat besi penyangga bercat putih. Ada tiga lapisan undak-undakan berlapis keramik hijau yang menyangga empat besi penopang itu. Bagian kepala tugu juga dicat warna hijau. Di dua sisi wajah tugu terdapat dua tulisan “Argo Pantes”.
Menurut cerita, dulu sekitar tahun 1980 adalah masa kejayaan Argo Pantes. Para karyawan berkumpul di sini setiap pagi, siang, dan sore sesuai shift bekerjanya masing-masing. Hari Sabtu disebut sebagai puncak keramaian kawasan Pasar Lama. Para karyawan biasa membelanjakan gajinya dengan menonton film di bioskop Centrum hingga berbelanja kebutuhan di Pasar Lama.
Nah, itu dia sedikit cerita tentang titik nol Tangerang. Yuk kenali dan share ke teman-teman kamu agar banyak yang mengetahui icon rumah kita serta jangan lupa untuk #BanggaJadiOrangTangerang !
Twitter: @AboutTNG Instagram: @AboutTNG LINE: @AboutTNG Website: www.abouttng.com Email: abouttng@gmail.com