Setiap wilayah harus memiliki hutan kota yang tentunya berfungsi sebagai filterisasi udara kota sehingga masyarakat disekitarnya dapat menghirup udara yang bersih. Tigaraksa merupakan daerah yang masuk di dalam Kabupaten Tangerang juga memiliki hutan kota loh, TNGers!
Mulai memasuki pintu gerbang pusat pemerintahan Kabupaten Tangerang di sisi jalan Raya Serang. Kita akan menemui sebuah gerbang megah, bertuliskan ‘Kabupaten Tangerang’, dengan warna merah yang dibelakangnya terdapat pilar pilar berwarna ungu.
Pemerintahan daerah (Pemda) Kabupaten Tangerang, memang membangun tata kota Tigaraksa sebagai yang ramah lingkungan. Terbukti terdapat beberapa taman kota yang dibangun. Contohnya Taman Atik Suardi menjadi taman pertama yang dilihat ketika memasuki gerbang Tigaraksa
Sepanjang jalan utama menuju Tigaraksa, kawasan hijau sudah terasa. Sayang tak ada ornamen berbentuk patung, simbol atau hal seni pada Taman Atik Suardi. Tetapi yang terlihat hanya banyaknya pohon dipinggir-pinggir jalan. Tidak terlihat ornamen ornamen tertentu yang menggambarkan kalau itu sebuah taman. Tetapi taman hijau ini ditanami berbagai tanaman perdu.
Luas jalan yang cukup lebar menjadikan jalanan tidak terlalu macet. Akhir dari jalur utama ini adalah bundaran Tugu Tiga Tumenggung. Setelah bundaran, kita mulai memasuki jalan menuju pusat pemerintahan Kabupaten Tangerang .
Di dalam taman terdapat simbol dari besi tempa yang dibuat menyerupai dua helai daun. Simbol ini berdiri pada sebuah tembok persegi yang berada tepat ditengah sebuah kolam air. Tetapi sayangnya TNGers, kolam ini terlihat tak terawat dengan air yang penuh lumut dan berwarna hijau.
Terdapat pula sebuah prasasti selamat datang dengan latar belakang tugu hiasan bambu kuning menjadi simbol penyambutan. Tetapi masih banyak saja orang-orang yang tak bertanggung jawab yang memasang spanduk dan baliho disekitar prasasti yang tentunya merusak pemandangan TNGers.
Itu tadi sekilas tentang taman dan hutan kota Tigaraksa, TNGers. Tangerang masih butuh banyak fasilitas hijau seperti ini ya, TNGers? Pastinya agar masyarakat Tangerang yang tinggal didalamnya merasa nyaman tinggal di rumahnya sendiri!