Bicara tentang seni dan dunia kreatif di Tangerang Selatan, perkembangannya cukup baik dan menarik. Jumlah pelaku ekonomi kreatif dan penggiat seni di Tangsel melebihi Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang.

Di seluruh penjuru Tangerang Selatan sendiri banyak ruang terbuka hijau serta fasilitas publik yang estetik. Seperti Alun-alun Pamulang, Community Center Pamulang, Alun-alun Pondok Aren, Taman Perdamaian BSD, dan masih banyak lagi.

Selain itu, kehadiran Tangsel Creative Foundation (TCF) yang berdiri sejak 2013 serta artis, seniman, dan musisi Dik Doang juga berperan dalam perkembangan dunia seni dan kreatif Tangerang Selatan.

Karena itu, AboutTNG menggelar #GatheringTNG ke-12, masih dalam rangkaian HUT ke-10, membahas Serba-Serbi Dunia Seni dan Kreativitas di Tangerang Selatan pada Minggu (8/12/2024) bersama:

– Dik Doank – Artis, Seniman, Penyanyi, dan Aktivis
– Hilmi Fabeta – Founder Tangsel Creative Foundation
– Egi Mahesa – Vokalis Private Number
– Dhipa – Standup Indo Tangsel

Meski fasilitas penunjang bagi penggiat seni dan ekonomi kreatif di Tangsel cukup banyak, tentunya masih ada sejumlah persoalan yang dihadapi.

Misalnya Kandank Jurank Doank milik Dik Doank. Kehadirannya sangat membantu perkembangan seni dan budaya di Tangsel. Banyak kegiatan positif yang bisa diikuti oleh anak-anak hingga dewasa.

Namun dibalik itu, Dik Doank berjuang lewat keringat dan jerih payahnya sendiri untuk mengembangkan dan mempertahankan tempat tersebut tanpa bantuan dari pemerintah daerah.

Begitu juga disampaikan oleh Egi Mahesa, vokalis band populer saat ini, Private Number. Perjalanannya hingga menjadi sebesar sekarang ini berkat jatuh bangun sendiri.

#GatheringTNG ke-12 disiarkan langsung melalui YouTube AboutTNG, nonton bincang-bincang lengkapnya di sini!

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).