Mencari tempat dengan Banyak pepohonan rindang dan suasana yang teduh, Taman Ekspresi Kota Tangerang bisa menjadi pilihannya.

Taman Ekspresi ini berlokasi di Jl. Pandan Raya, Kelurahan Nusa Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang ini atau lebih tepatnya berlokasi di belakang kelurahan Nusa Jaya.

Selain taman ini memiliki suasana yang sejuk dan teduh, taman ini juga memiliki ciri khas banyak emoji Ekpresi, hingga menjadi daya tarik tersendiri.

Banyaknya emoji kkspresi menjadi cikal bakal Nama dari taman ini. Terdapat juga papan-papan rambu lalu lintas mini yang bisa menjadi wadah edukasi, untuk mengenalkan anak-anak terkait dengan rambu lalu lintas.

Taman Ekpresi ramai ketika hari libur tiba, banyak orang tua yang mengajak anak-anaknya untuk bermain di taman ini.

Karena selain dapat menikmati suasana yang berbeda, di sini juga banyak pedagang yang menyewakann permainan, seperti permainan mobil-mobilan, dan permainan melukis.

Taman Ekspresi dilengkapi berbagai fasilitas publik. Seperti jogging track, kursi taman, toilet dan musholla. Buka setiap hari dan gratis masuk.

Fasilitas yang cukup lengkap, banyak pepohonan rindang dan terdapat beberapa permainan anak, bahkan lokasi yang strategis, wajar saja membuat Taman Ekspresi ini selalu ramai dan menjadi lokasi yang tepat untuk menghabiskan hari libur bersama keluarga tercinta.

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).