Buat penikmat bakso harus tau nih, ada satu tempat makan bakso yang unik dan sudah cukup lama berjualan namanya Bakso Beranak Mercon Ibu Jannah. beralamat di Kp. Pasirandu, Curug, Kabupaten Tangerang.

Spesial di sini adalah bakso beranak mercon. Satu bakso besar berisikan bakso kecil-kecil yang dinikmati dengan bumbu pedas nampol.

Pilihannya ada mercon biasa, mercon jumbo, mercon beranak, mercon iga, dan mercon tengklek. Untuk harga termurah seporsi mercon biasa mulai Rp12.000 aja loh. Kuahnya sedap, baksonya homemade dan begitu terasa dagingnya, dijamin gak akan kecewa!

Bakso Beranak Mercon Ibu Jannah Sudah Banyak Cabangnya di Tangerang

Meski lokasinya ada di jalan perkampungan, tapi tempatnya selalu ramai loh. Tersedia juga tempat duduk untuk makan di tempat dengan kapasitas terbatas.

Semangkuk bakso mercon Ibu Jannah ini cocok dinikmati saat musim hujan seperti saat ini. Sensasi pedas dan kuah yang panas bisa menghangatkan badan saat dingin. Yuk langsung mampir cobain!

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).