Tangerang punya sejumlah cafe tersembunyi yang punya konsep menarik, atau disebut hidden gem cafe. Salah satunya ada Box Koffies di Ciledug, Kota Tangerang.

Berada di sisi Jalan Raden Patah No.26, pintu masuk Box Koffies tidak terlihat plangnya. Kamu harus pelan-pelan saat hampir tiba di lokasi.

Ketika masuk, kamu akan menemukan bangunan berukuran sedang dengan area outdoor yang cukup luas di belakangnya setelah melewati area indoor.

Suasananya nyaman, rindang, dan banyak tempat duduknya. Tak jarang muda mudi dan pekerja berkumpul di sini untuk ngobrol santai ataupun meeting.

Nah yang menarik di sini, salah satu kopinya menggunakan kemasan kaleng yang terbilang unik, hingga beragam jenis makanan dari cemilan sampai makanan berat.

Jauh-jauh dari Pamulang, Rela Datang ke Box Koffies

 

Selain indoor dan outdoor, ada juga lantai 2 semi outdoor dengan meja-meja yang lebih besar dan kursi yang lebih banyak, cocok buat yang mau WFH atau nugas.

Jadi bisa dibilang Box Koffies ini punya paket lengkap buat yang mau nongkrong.

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).