Pushbike, atau dikenal juga, Balance Bike, merupakan suatu permainan untuk anak-anak yang tujuannya melatih keseimbangan dengan cara bersepeda tanpa pedal.

Di Tangerang sendiri ada wadah untuk anak-anak bermain pushbike ini, bernama Pushbike Tangerang.

Awal mulanya dari 4 orang yang memiliki sepeda tanpa pedal untuk anaknya, kemudian mencoba memulai komunitas tersebut dan ternyata cukup banyak peminatnya, terutama dari Kota dan Kabupaten Tangerang.

Pushbike Tangerang tak hanya memfasilitasi anak-anak berlatih dan bermain, tetapi juga dikemas lebih menarik dengan menambahkan unsur berlomba bagi yang sudah terbiasa.

Setiap Sabtu atau Minggu, sekitar 50 anak bertemu, berlatih dan bermain dengan beberapa opsi lokasi.

Seperti Tangcity Mall, arena Gokart Mall Balekota, Decathlon Alam Sutera, atau Stadion Benteng Kota Tangerang.

Bagi yang ingin mendaftarkan anaknya ikutan kegiatan Pushbike Tangerang, bisa mampir ke situs resmi www.pushbiketangerang.com.

Namun mengingat banyaknya peminat tiap minggu, harus siap masuk waiting list ya!

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).