Kabar baik buat warga Tangerang yang lagi diet, tapi ingin makan cemilan tanpa membuat berat badan naik. Bionic Farm (PT Bionic Natura), produsen makanan sehat, alami dan organik mengeluarkan produk terbarunya dengan nama Diabetacake.
Diabetacake merupakan sebuah inovasi yang dapat mencegah penyakit diabetes, dibuat dalam bentuk premix yang bisa dibuat dan dinikmati kapan saja.
Produk ini telah melalui proses riset panjang selama satu tahun, hingga akhirnya bisa diproduksi massal dan telah masuk ke retail-retail sejak sekitar 3 bulan lalu.
“Ini juga sebagai solusi snacking buat penderita diabetes, karena menggunakan pemanis alami yaitu sorbitol. Bahkan rasa dari Diabetacake juga tetap enak dan manis, aman dikonsumsi sesering mungkin,” ujar Wirahadi Saputra, Business Development Manager PT Bionic Natura.
Pada Selasa, 11 Juli 2023 kemarin, Bionic Farm mulai memperkenalkan produknya dengan mendatangi Rumah Sakit Carolus Gading Serpong, agar lebih dekat dengan target konsumennya.
Bionic Farm launching Diabetacake dalam acara seminar seputar Diabetes yang dibawakan oleh dokter RS Carolus, sekaligus menampilkan demo masak untuk membuat Diabetacake.
Dengan adanya kegiatan tersebut, diharapkan Diabetacake bisa menjadi produk pilihan untuk snacking sehat bagi penderita diabetes, maupun untuk mencegah seseorang menderita diabetes.
“Kedepannya, Bionic Farm juga akan memperkenalkan Diabetacake ke rumah sakit lainnya, dan mungkin akan dijual di cafe punya kita juga yang berlokasi di Alam Sutera,” jelas Wirahadi.