Libur sekolah telah tiba. Untuk wilayah Tangerang Raya, masa liburan hingga 9 Juli 2022 mendatang.
Nah, salah satu aktivitas yang bisa dilakukan untuk mengisi waktu adalah dengan berenang. Berikut beberapa rekomendasi tempatnya.

Foto: Instagram @christoforusrp
1. Ocean Park BSD
Waterpark di kawasan Serpong, Tangsel yang cukup digemari warga. Tempatnya luas dan banyak wahananya seperti kolam ombak, perosotan panjang, dll.
🕐Senin-Jumat, 11.00-16.00 WIB (65K)
🕐Sabtu-Minggu, 09.00-16.00 WIB (100K)

Foto: Instagram @fatiahsopwan
2. Kolam Renang Modern Tirtamas
Terletak di Jl. Pulau Putri Raya, Modernland, Kota Tangerang, kolam renang di sini terbagi antara untuk anak dan dewasa.
🕐Senin-Jumat, 08.00-17.00 WIB (32K)
🕐Sabtu-Minggu, 07.00-18.00 WIB (35K)

Foto: Instagram @famcationid
3. Citra Raya Water World
Berlokasi di Citra Raya, Cikupa, Kab. Tangerang. Fasilitasnya cukup lengkap, kamu bisa sewa ban sampai gazebo untuk santai.
🕐Selasa-Minggu, 08.00-17.00 WIB (Weekday 45K, Weekend 50K)

Foto: Instagram @newtown.waterpark
4. Newtown Waterpark
Terletak di Jl. Moh. Toha No. KM02, Karawaci, Kota Tangerang, tempat ini punya wahana yang unik yaitu mandi salju.
🕐Senin-Jumat, 08.00-17.00 WIB (40K)
🕐Sabtu-Minggu, 07.00-17.00 WIB (50K)

Foto: jejakpiknik.com
5. Amsterdam Waterpark
Kolam renang bertemakan Belanda, berlokasi di Villa Tomang Baru Square, Ps. Kemis, Kab. Tangerang, lengkap dengan instalasi uniknya.
🕐Senin-Minggu, 08.00-17.00 WIB (Weekday 38K, Weekend anak 45K dan dewasa 55K)

Foto: Instagram @famcationid
6. Batavia Splash Water Adventure
Salah satu kolam renang favorit warga, berada di Perumahan Grand Batavia, Pasar Kemis, Kab. Tangerang.
🕐Selasa-Jumat, 09.00-17.00 WIB (30K)
🕐Sabtu-Minggu, 08.00-17.30 WIB (40K)

Foto: Instagram @kteleven
7. Kencana Tirta Eleven
Dikenal juga dengan kolam renang gajah, lokasinya di Jl. Baru Sentiong, Balaraja, Kabupaten Tangerang.
🕐Senin-Minggu (kecuali Jumat), 08.00-17.00 WIB (Weekday 30K, Weekend 35K)

Foto: Instagram @niputumira474
8. Kolam Renang Palem Semi
Berada di area UFit Goldland Karawaci, Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang, cocok buat mengisi libur sambil santai.
🕐Senin-Minggu, 07.00-19.00 WIB (Weekday 35K, Weekend 45K)

Foto: puribeta.com
9. Puri Beta Waterpark
Kolam renang di kecamatan Larangan, Kota Tangerang ini yang terbesar di daerahnya dengan fasilitas lengkap.
🕐Senin-Jumat, 08.00-20.00 WIB (30K)
🕐Sabtu-Minggu, 07.30-19.00 WIB (45K)