Menjadi orangtua merupakan tanggungjawab yang besar. Setiap orangtua pasti menginginkan agar kelak anaknya menjadi orang yang sukses dalam hidupnya. Salah satu faktor kesuksesan seorang anak adalah bagaimana orangtua dalam mendidik anaknya.

Berbeda dengan jaman dulu, tentunya pola asuh anak di jaman sekarang juga sangatlah berbeda. Zaman dulu, kita tidak dikenalkan dengan handphone apalagi smartphone, tidak kenal dengan media sosial dan belum ada internet, bahkan ada beberapa yang tidak mengenal televisi. Sedangkan zaman sekarang, anak-anak dapat mengenal dunia secara lebih luas dengan adanya internet dan berbagai sosial media serta kemajuan teknologi yang semakin canggih.

Oleh karena itu, orangtua zaman sekarang harus bisa mengontrol perkembangan sang anak untuk tidak terbawa dengan hal-hal negatif seperti kecanduan bermain gadget atau terlalu sering menggunakan sosial media yang tidak bermanfaat.

Nah, TNGers berikut beberapa tips mendidik anak jaman sekarang :

  1. Mengajari Anak Tentang Agama
    Tips pertama ini menjadi poin yang sangat penting dalam mendidik anak. Saat anak memasuki fase peniru, umumnya ketika sang anak berusia antara 1 sampai 3 tahun, maka komunikasi dua arah perlu terjalin.

    Contohkanlah kepada anak apa yang menjadi kewajibannya sebagai umat beragama dimulai dari beribadah. Tanamkan kebiasaan beribadah kepada Tuhan ini kepada anak. Anak akan merekam kebiasaan ini hingga terbentuk pola pada anak.

  2. Biasakan Berbicara dari Hati ke Hati
    Kegiatan berbincang ini dapat melatih keterbukaan kepada anak dan juga Anda. Kebiasaan ini bisa diterapkan sedini mungkin ketika komunikasi dua arah muncul. Mulailah berbicara mengenai aktivitasnya bermain, atau apa yang dirasakan dan diinginkan oleh sang anak. Kebiasaan ini harus selalu diterapkan orangtua hingga anak tumbuh dewasa. Hal ini merupakan suatu tindakan pengawasan terhadap pergaulan anak yang efektif.

  3. Memperkenalkan Internet dengan Bijak
    Jadilah orang tua yang bijak dalam mengajari internet kepada anak, terutama sesuai dengan usia anak. Jangan lupa untuk selalu mengingatkan bahwa bermain gadget atau internet ada batasan dan aturannya. Jangan biarkan anak tenggelam dalam dunia maya hingga tidak mengenal dunia sekitar, karena  ini akan mempengaruhi masalah kepribadian (psikis) pada anak kelak

  4. Memperkenalkan Lingkungan Luar
    Poin ini sangat penting dalam mempengaruhi tumbuh kembang anak. Orang tua harus bisa sesering mungkin mengajak anak keluar rumah, agar anak mengenal lingkungan sekitarnya. Kebiasaan ini juga akan mempengaruhi kemampuan sosialisasi anak sehingga ia akan mudah menyesuaikan diri ketika sudah beranjak dewasa.

  5. Biasakan Memberi Pujian
    Biasakan untuk memberi pujian kepada anak terutama terhadap sikap atau tindakan mereka yang baik, jangan terlalu banyak mengkritik kesalahan mereka. Dengan memberinya pujian, dapat menyebabkan sang anak mengulangi sikap atau tindakan baik yang mereka telah lakukan sebelumnya. Sebisa mungkin, orang tua harus menghindari pujian menyangkut fisik seperti, “Adik ganteng/cantik sekali.” Mencari alternatif lain misalnya, “Terima kasih sudah membantu Bunda, Adik memang pintar.”

Nah, itulah 5 tips yang bisa dilakukan oleh orang tua dalam mendidik anak pada zaman sekarang. Tidak selalu tentang teknologi dan perkembangannya, tapi juga banyak cara yang bisa dilakukan orang tua untuk mengawasi anak di zaman modern ini.

There are no comments yet.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked (*).